Teruna Teruni Bali 2005

Duta Tabanan dan Badung,Teruna-Teruni Bali 2005 
Denpasar (Bali Post) -
 
   Malam grandfinal Teruna-Teruni Bali 2005 yang dilaksanakan Jumat (28/10) di Nusa Dua akhirnya mencapai hasil akhir. Setelah melalui berbagai proses penjurian, diputuskan yang menjadi juara I Teruna-Teruni Bali 2005 adalah teruna duta Tabanan I Gusti Made Kusuma Widnyana dan teruni duta Badung Ida Ayu Nindi Widya Shanti.


   Menurut Ketua Umum Yayasan Teruna-Teruni Bali, A.A. Ngurah Arya Wedakarna, pemenang akan mewakili Bali dalam Pemilihan Nasional Duta Wisata Indonesia. "Saya patut berbangga karena teruna-teruni Bali tidak hanya sebagai duta wisata tetapi juga dapat menjadi seorang diplomat Bali dan pemimpin di masa depan," ujarnya.

     
Juara II diraih teruna duta Badung I Gede Agus Jaya Sadguna dan teruni duta Jembrana Ni Made Dian Agustina. Juara III diraih oleh teruna duta Karangasem I Putu Yoko Setiawan dan teruni duta Tabanan Ida Ayu Putri Diantari. Sementara I Gusti Agung Tri Surya Andika, teruna duta Denpasar, dinobatkan sebagai juara favorit. Predikat Teruna-Teruni Persahabatan diraih teruna duta Gianyar A.A. Gede Ayuda Putra serta teruni duta Denpasar Ni Ketut Friska Lavrina MR. (san)



Minggu Kliwon, 30 Oktober 2005


Majalah Aneka Yess! Edisi 25 Tahun 2005 

Yap! Bulu roma nyaris berdiri, hati mengharu biru melihat gerak lincah teman sebaya kamu menarikan beberapa tali Bali. Ada juga yang berkidung, sambil memainkan alat musik tradisional. Duh, jadi malu deh. Kita masih inget budaya kita sendiri nggak ya?

Tahu dong pemilihan
Abang-None Jakarta? Kalau teman-teman kita di Bali, lebih akrab dengan sebutan Teruna-Teruni. Mereka duta wisata Pulau Dewata. So, perekrutannya nggak main-main loh.... Seleksinya dilakukan di sembilan kabupaten. Meliputi tes tertulis, interview, dan praktikum. Bukan soal kepribadian, agama, budaya, bangsa, dan pariwisata saja yang dinilai. Kemampuan kamu menari, menyanyi atau berkidung adat Bali, membuat jejaitan, sampai tata busana adat, diperhatiin juga. Wah, bener-bener ya... mereka yang ikutan harus ngerti banget.

“Kami harus praktek langsung, misalnya tari atau kidung Bali. Nggak semudah yang dibayangin, soalnya kami suka grogi diperhatiin dewan juri. Apalagi kami musti terbiasa seharian mengenakan sepatu berhak tinggi, kebaya, dandan dalam waktu singkat dan melakukan semua tugas dengan cepat. Bener-bener panik deh, tapi seru...” curhat
I.A. Nindi Widya Shanti dari Badung yang diiyakan temennya, Ida Ayu Putri asal Tabanan.
Selengkapnya Baca Majalah Aneka Yess! Edisi 25 Tahun 2005
(ST/Ft:ST)*FM


klik untuk melihat foto Finalis Teruna Teruni Bali 2005

Finalis Teruna Teruni Bali 2005



Karantina Pemilihan Teruna Teruni Bali 2010

Halaman FB Teruna Teruni Bali

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Powerade Coupons